Perbedaan Motion tween dan Motion shape pada animasi flash

Beberapa orang pernah menanyakan hal ini pada saya, apa bedanya motion tween dan motion shape pada animasi flash. Sebenarnya keduanya memiliki persamaan dan perbedaan.

Persamaan : sama-sama digunakan untuk memberikan animasi atau efek pada objek.

Perbedaan : perbedaannya terletak dari efek yang ditimbulkan oleh keduanya dan objek yang dipakai. Lebih detailnya sebagai berikut:

Motion Tween.

Motion tween sering digunakan untuk memeberikan animasi berupa merubah posisi benda, merubah ukuran benda, dan merubah visibilitas, kecerahan(brightness), kedalaman warna benda. Merubah posisi benda dapat diartikan bahwa motion tween dapat menggerakkan benda dari titik A ke titik B.

Contoh : CaptureCapture

 

Frame 1 adalah titik A dan frame 30 adalah titik B, maka animasi tersebut akan memberikan efek berupa perpindahan posisi objek dari A->B

[ Lihat animasi ]

Merubah ukuran benda, diartikan bahwa motion tween dapat merubah ukuran benda semisal dari kecil menjadi besar.

Merubah visibilitas, kecerahan(brightness), kedalaman warna benda dapat dilakukan dengan mengatur property color, pilih alpha untuk mengatur visibilitas/transparansi, pilih brightness untuk mengatur kecerahan, dan Tint atau advance untuk mengatur warna.

Capture

[ Lihat animasi ]

catatan : untuk penggunaan motion tween, objek yang dapat digunakan adalah objek berupa gambar, huruf dan objek yang telah diconvert dalam symbol di flash. Symbol dalam flash sendiri ada tiga jenis yakni graphic, button, dan movie clip.

 Motion Shape.

Seperti namanya, jenis motion ini HANYA dapat digunakan untuk objek dengan jenis shape. Shape dapat diartikan dengan objek yang dibuat menggunakan tool di dalam flash sendiri, semisal lingkaran, dan TIDAK diconvert dalam symbol. Motion shape penggunaannya hampir sama dengan motion tween yakni dapat melakukan berbagai animasi seperti pergerakan posisi, ukuran, dan warna. Namun ada yang menjadi ciri khas motion shape, yaitu, motion shape dapat melakukan animasi untuk merubah bentuk objek, semisal dari bundar menjadi segitiga dan sebagainya.

[ Lihat Animasi ]

Sekian. terimakasih

 

About Lin

SG | ID | Illustrator | Beauty Blogger | Skincare anthusiast

Posted on 29 October 2013, in Animasi, Flash and tagged . Bookmark the permalink. Leave a comment.

Komentar untuk penulis